Setiap wajib pajak yang datang disambut dengan pelayanan humanis dan informatif. Petugas dengan sabar menjelaskan alur pembayaran pajak, mulai dari tahap pendaftaran, verifikasi data.
"Seperti hingga proses penyelesaian pembayaran, sehingga masyarakat merasa lebih terbantu dan nyaman, " sebut saja Samsat Surabaya Utara, Bripka Anggi saat memberikan arahan kepada wajib pajak, Rabu (26/11/2025).
Ditempat yang sama, IPTU Eko selaku Pamin menyampaikan, langkah ini merupakan bentuk nyata komitmen Samsat Surabaya Utara, dalam memberikan pelayanan publik yang cepat, mudah, dan ramah, sesuai dengan semangat Polri Presisi.
“Kami berupaya memberikan pelayanan terbaik agar masyarakat tidak bingung dan bisa menyelesaikan kewajiban pajaknya dengan mudah. Senyum dan keramahan adalah bagian dari pelayanan kami kepada masyarakat,”tegas IPTU Eko.
Ia juga mengatakan, dengan pelayanan yang humanis dan profesional ini dan transparan dan juga memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai layanan sebuah inovasi bagi warga yang memiliki aktivitas padat di pagi hingga siang hari.
"Saya harapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya tertib administrasi pajak kendaraan serta semakin percaya terhadap Polri dan instansi pelayanan publik di Kota Surabaya, " pungkasnya.
Editor : Tim






