• Jelajahi

    Copyright © LenteraIndonesia.co.id - portal berita indonesia dan dunia
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Cabor Basket Jatim Siap Sapu Bersih Emas di PON XXI Aceh-Sumut 2024

    ReD
    Sabtu, 31 Agustus 2024, 8/31/2024 WIB Last Updated 2024-08-31T07:24:15Z
    www.domainesia.com
    lentera-indonesia

    LenteraIndonesia.co.id || Surabaya,- Tim Cabor Basket Jawa Timur siap mempertahankan medali emas di sektor Putri 5×5 serta siap menyapu bersih semua emas di semua sektor pada pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024. Keempat sektor tersebut adalah 5×5 Putra-Putri dan 3×3 Putra-Putri.


    Optimisme ini disampaikan Ketua Umum Perbasi Jatim Grace Evi Ekawati karena pada PON kali ini Jawa Timur dihuni atlet-atlet berpengalaman yang telah tampil di ajang Nasional bahkan Internasional.


    “Kami optimis karena kita sudah berjuang sudah mempersiapkan segala sesuatu sebaik mungkin. Kami ingin cetak sejarah bisa kawin gelar,” kata Evi di Surabaya, Jumat (30/8/2024)


    Bahkan hasil training camp luar negeri lalu, Evi mengaku ada progres cukup signifikan ditunjukkan atlet baik secara permainan, skill, dan mental.


    “Dua tahun latihan biasa tentu ada titik jenuh dan ketika ada kesempatan TC luar negeri mereka senang, tanding di luar bisa main lepas, dapat rival kelas nasional. Jadi mereka banyak belajar dan sudah tau bagaimana harus bertahan dan bagaimana keluar dari pressure lawan,” ujarnya.


    Sementara itu, Ketua KONI Jatim M Nabil mengaku memiliki ekspetasi tinggi terhadap basket yang sebelumnya berhasil membuat sejarah meraih emas pertama kali pada saat PON 2021 Papua. Di mana emas diraih tim basket 5×5 putri.


    “Kami sudah siapkan tim ini sejak 2,5 tahun dan mereka sudah melakukan try out ke berberapa negara untuk penguatan skill dan penguatan mental,” ujar M Nabil.


    Ia menilai ikhtiar yang dilakukan oleh tim basket selama ini begitu serius untuk bisa meningkatkan prestasinya.


    “Kami lihat semua punya semangat luar biasa karena mayoritas bukan atlet baru, rata-rata dari kecil sudah jadi pemain basket. Bahkan beberapa punya jam terbang bagus karena beberapa kali mengikuti event nasional dan internasional bahkan sudah mewakili Indonesia. Tinggal bagaimana di lapangan,” ujarnya.


    Setelah mendapat medali emas di sektor putri 5×5 di PON XX Papua, Nabil berharap tim putri bisa mempertahankan emas di PON XXI Aceh-Sumut.


    “Nah sekarang yang lain kami tata, 5×5 putri kita tetap pertahankan emas, kemudian yang putra kita harapkan, kemudian juga termasuk di 3×3 kami tata semoga emas,” kata Nabil usai melepas tim Basket Jatim.


    Untuk itu, Nabil berpesan kepada seluruh atlet agar tidak sombong dan meremehkan kekuatan lawan, namun harus tetap yakin dengan kemampuan yang dimiliki.


    Berikut 32 nama atlet Bola Basket yang berangkat ke PON XXI Aceh-Sumut 2024:

    Putra 5×5

    1 Jordan Mintarza

    2 Bobby Geraldo Alanda

    3 Jordan Oei

    4 Daffa Dhoifullah

    5 Daniel William Tunasey Salamena

    6 Calsen Vierry Prasanto

    7 Kevin Otniel Endrata

    8 Aven Ryan Pratama

    9 Muhamad Iqbal Hardianto

    10 Jaya Setyadi Candra

    11 Dewa Putu Ismi Taruna Abhyaksa

    12 Elang Satria Rajendra Dewanto


    Putra 3×3

    13 Muhammad Adhim Ramadhan

    14 Andreas Marcellino Bonfilio

    15 Muhammad Naufal Alifio Rizq

    16 Jonathan Patrick Alex


    Putri 5×5

    17 Melisa Erika Saleh

    18 Evelyn Fiyo

    19 Amelia Ryan Ayu Ardhany

    20 Queenie Xavier Hudson

    21 Erlita Christiana

    22 Michelle Joanne Wiratama

    23 Christina Michelle Susanto

    24 Clarissa Aurelia Purnomo

    25 Nelvina Sally Utomo

    26 Olivia Nathalia Hartanto

    27 Michelle Angelina Abadi

    28 Nathania Nicole Sasongko


    Putri 3×3

    29 Thasya Hery Saputera

    30 Joanne Giovanni

    31 Erlin Christiana

    32 Lydia Maulida Zahra.


    Editor : Punk

    Komentar

    Tampilkan

    BERITA TERBARU

    Laporan-Masyarakat

    +